Beberapa umat Kristen memahami tujuan dan manfaat meditasi Kristen, namun banyak pula yang tidak tahu ataupun sependapat. Oleh karena itu sangat minim informasi yang diberikan tentang tujuan meditasi Kristen beserta apa saja yang bisa menjadi manfaatnya. Namun, terlebih dahulu sebaiknya ketahui lebih jelas, apa yang dimaksud dengan meditasi di sini. Apakah seperti kebanyakan meditasi yang lain atau dalam renungan singkat Kristen yang berbeda. Berikut ini sedikit penjelasan serta ulasan singkat tujuan dan manfaat meditasi Kristen dalam kehidupan iman umat percaya.
Meditasi di dalam kekristenan bukan suatu meditasi yang identik dengan pertapaan atau menyepikan diri. Sebenarnya lebih tepat jika dalam kekristenan mencari saat teduh atau cara bersekutu dengan Roh Kudus untuk meningkatkan kualitas iman kepada Tuhan. Seperti firman yang telah dinyatakan “Sebab beginilah firman Tuhan ALLAH, Yang Maha Kudus, Allah Israel: ‘Dengan bertobat dan tinggal diam kamu akan diselamatkan, dalam tinggal tenang dan percaya terletak kekuatanmu” — Yesaya 30:15. Disini jelas bahwa berdiam diri akan membawa pada kekuatan, dimana maksudnya adalah kekuatan iman. Sehingga melakukan meditasi atau perenungan batin akan firman Tuhan adalah hal yang sebaiknya dilakukan oleh umat Kristen untuk meningkatkan kualitasnya dalam mempertahankan hubungan iman Kristen dengan kebudayaan.
Tujuan Meditasi
Dengan melakukan meditasi, maka ada beberapa tujuan yang ingin dicapai, antara lain yaitu sebagai berikut:
- Memperdalam perenungan akan firman Tuhan. Seperti tertulis dalam Alkitab Yosua 1:8 “Janganlah engkau lupa memperkatakan kitab Taurat ini, tetapi renungkanlah itu siang dan malam, supaya engkau bertindak hati-hati sesuai dengan segala yang tertulis di dalamnya, sebab dengan demikian perjalananmu akan berhasil dan engkau akan beruntung.” Dengan demikian maka melakukan meditasi atau merenungkan firman bertujuan untuk dapat memahami janji keselamatan dalam Alkitab dengan baik dan dapat melakukan firmannya dengan lebih baik juga.
- Mempererat kualitas hubungan dengan Allah. Dengan melakukan meditasi dan perenungan, maka akan lebih mudah untuk membuat mata batin lebih mengenal suara Tuhan. Karena dalam berdiam diri maka umat Kristen dapat belajar untuk mengetahui mana yang kehendak Allah dan mana yang bukan. Ini sangat penting bagi umat Kristen mengetahui mana yang keinginan Allah dalam hidup kita dan mana yang keinginan daging atau duniawi.
Manfaat Meditasi
Melakukan meditasi dalam Kristen tentu akan membawa manfaat. Terutama di sini manfaat bagi iman kita. Untuk lebih jelasnya, berikut ini manfaatnya:
- Mendalami firman Tuhan. Dengan meditasi lebih mudah untuk memahami perenungan dan pendalaman contoh kebudayaan yang melanggar firman Tuhan Allah.
- Menuntun pada ketaatan dan kebenaran. Dengan tujuan puasa Kristen dan meditasi maka dapat membantu untuk lebih berupaya melakukan firman Tuhan.
- Mempertajam Roh Kudus. Dengan melakukan meditasi maka akan lebih mudah mempelajari apa kata tujuan karunia Roh Kudus yang disampaikan dalam hidup kita setiap harinya.
- Memperkuat iman percaya kepada Tuhan dengan jalan memahami karya penyelamatan Allah yang tertuang dalam Alkitab.
- Mendekatkan diri lebih dalam pada Allah dan lebih memahami kehendak Tuhan dalam kehidupan umat percaya.
Itulah beberapa tujuan dan manfaat meditasi Kristen terutama bagi kehidupan iman umat percaya. Dengan melakukan meditasi secara rutin tentu banyak manfaat yang bisa didapat untuk mempertebal iman. Sehingga lebih mendekatkan diri pada Tuhan dan lebih mengetahui maksud firman Allah dalam kehidupan. Dengan demikian maka firman Tuhan akan lebih hidup di dalam diri umat percaya.